Sabtu, 13 Juni 2015

Berkat Racikan Pak Gendut

Satu mangkuk yang murah

SAJIAN yang enak tak lepas dari sosok sang koki. Memulai jualan mie ayam sejak 1994 dari berkeliling, kini lelaki yang akrab disapa Pak Gendut itu mulai memetik hasil.

Warung  mie ayam yang diberi nama sesuai dengan sapaannya, Pak Gendut, itu hampir tak pernah sepi. Sempat buka sejak pukul 15.00 WIB, kini mie ayam Pak Gendut sudah bisa didatangi pembeli mulai 10.00 WIB.

Ternyata, strategi tersebut berbuah manis. Para pembeli yang datang ke Pak Gendut. Apalagi dari segi harga, semua pembali bisa menjangkau.

Mie ayam di Pak Gendut dihargai Rp 6.000. Kalau mau tambah siip rasanya, Anda bisa menambah ceker.


LOKASI:
Mie ayam Pak Gendut berada di Desa Ciro, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Dari Surabaya atau Kota Sidoarjo, anda harus menemukan perempatan Gedangan yang tak jauh dari Bandara Internasional Juanda.
Pak Gendut membuat mie ayam

Beloklah hingga bertemu pertigaan Desa Ganting, Kecamatan Gedangan. Nah, Anda tinggal ke selatan kurang lebih 2 kilometer.

Memang butuh kesabaran untuk menemukan mie ayam Pak gendut. Tapi itu akan terbayar lunas jika sudah menyantap semangkuk mie ayam masakan lelaki yang beratnya lebih dari 100 kilogram tersebut. (*)

0 comments:

Posting Komentar