Sambalnya nendang |
Waktu belum yang pas buat menyantap sahur. Namun, Warung Sambelan Sepanjang, Sidoarjo, tetap didatangi banyak orang.
Sambalnya yang pedas menjadi daya tarik para pembeli untuk menyantap malam. Rasanya nendang banget.
Lauknya pun bervariasi, bukan hanya tempe dan telor. Ada bisa memilih lele. daging ayam, jeroan hati dan ampela. Saat disajikan dipiring, semuanya masih hangat termasuk juga nasinya.
Anda tak perlu cemas saat membuka dompet. Nasi penyet yang berisi tempe dan telor dihargai Rp 10.000. Harga ini termasuk murah jika melihat harga di tempat lain.
LOKASI:
Sesuai namanya, Sambelan Sepanjang lokasinya di dekat jembatan Sepanjang, yang menghubungkan Sidoarjo dengan Surabaya. Dari arah Surabaya, Anda harus melewati Gunung Sari hingga bertemu dengan kawasan Karangpilang. Nah, dari Karangpilang, Anda tinggal menyeberang melalui jembatan baru untuk bisa sampai ke Sambelan Sepanjang.
Anda bisa makan sambil duduk atau leseahan. Tikar panjang membuat pembeli bisa berlama-lama duduk.
Sambelan Sepanjang sudah 10 tahun berjualan di tempat tersebut. Kini, setiap malam tempat tersebut buka hingga dini hari. (*)
0 comments:
Posting Komentar